- Pemkab Rokan Hilir dan Kejari Rohil Tanda Tangani MoU, Perkuat Sinergi Cegah Penyelewengan Anggaran
- Sampaikan LKPJ Bupati Tahun 2025 di Paripurna, Wabup Husni Sebut IPM Siak Tertinggi
- PN Jakpus Akui Noeh Hatumena sebagai Plt. Ketua DK PWI, Legitimasi Hendry Ch Bangun Diperkuat
- Kuasa Hukum Ditarik Korban, Ini Penjelasan dan Pinta Afriadi Andika,SH.,MH kepada Polda Sumbar
- Kapolres Kep Meranti Pimpin Pelantikan dan Sertijab Kabag SDM & Kasat Reskrim
- Halal Bi Halal Siompu Kampar Riau Perkenalkan Adat Tradisi Lokal
- JMSI Siak Jalin Sinergi dengan Rutan Siak, Dukung Peningkatan Pelayanan dan Perlindungan Hak Warga
- Ayo Daftar Segera, Siak Run Bakal Digelar Juni 2025
- Apel Siaga Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Kecamatan Koto Gasib Tahun 2025
- Dirlantas Polda Riau Pimpin Kegiatan Police Goes to School di SMAN 8 Pekanbaru
Wisata Menarik dan Terjangkau Dispar Siak Luncurkan Paket Wisata Tematik

VokalOnline.Com - Pemerintah Kabupaten Siak melalui Dinas Pariwisata mulai mencari cara bagaimana pengunjung lama dan betah tinggal di kabupaten Siak.
Untuk itu, Dinas Pariwisata kabupaten Siak meluncurkan paket wisata tematik yang menjadi pilihan pengunjung melakukan perjalan sehingga dimungkinkan untuk nginap di Siak.
Ada tiga paket wisata tematik yang akan dikembangkan, pertama paket wisata sejarah, kedua pake wisata budaya dan yang ketiga wisata alam dan lingkungan.
“Lounching paket wisata tematik ini, kita sempena HUT Siak perak ke 25. Didasarkan Peraturan Bupati (Perbup) Siak no 12 tahun 2024 kentang promosi pariwisata," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak, Tekad Perbatas Setia Dewa, Selasa, (15/10/2024).
Tekad yang saat ini, sedang mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PIM) tingkat II angkatan XVI tahun 2024 di Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia.
Sedang menyusun gagasan dan proyek perubahan nya berjudul strategi pengembangan paket wisata tematik untuk meningkatkan lama tinggal wisatawan di kabupaten Siak.
“Peluncuran paket wisata tematik ini, sesuai dengan tugas yang saya kerjakan di PIM II ini, bagaimana meningkatkan lama tinggal wisatawan di kabupaten Siak,” kata dia.
Tekad berharap melalui peluncuran paket wisata ini, diharapkan kedepan akan bertambah ramai pengunjung datang ke Siak dan menginap di Siak.
"Kita punya wisata sejarah, budaya alam dan Kuliner untuk di promosikan, melalui paket wisata. Jika pengunjung datang ke Siak akan terjadi pertumbuhan ekonomi dan peningkatan ekonomi di tengah masyarakat,” ringkasnya.
Berita Terkait :
